Logo Bloomberg Technoz

Jajaran Konglomerat di Balik Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran

Mis Fransiska Dewi
08 November 2023 10:00

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) II Rosan Roeslan. (Dok: Mis Fransiska Dewi/Bloomberg Technoz)
Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) II Rosan Roeslan. (Dok: Mis Fransiska Dewi/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah nama telah menjadi tim kampanye nasional (TKN) bakal capres cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran). Tim ini resmi diumumkan di awal pekan ini.

Bukan hanya kalangan artis dan politikus, para pengusaha juga masuk dalam tim ini. Berikut sejumlah pengusaha atau konglomerat yang tergabung dalam TKN.

1. Rosan Roeslani
Posisi ketua umum TKN diisi oleh Rosan Roeslani. Ia pernah merambah sejumlah sektor bisnis melalui bendera Recapital Group, sebelum akhirnya menjadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia.

Ia kemudian menjadi Wakil Menteri BUMN, meski jabatan ini tak lama diembannya lantaran segera menjadi Ketua Umum TKN Prabowo-Gibran.

2. Pandu Sjahrir
Di TKN, keponakan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan ini menjabat sebagai wakil bendahara umum. Ia memiliki sejumlah usaha, termasuk memegang jabatan Wakil Direktur Utama PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA).