Kenaikan tersebut dipicu oleh gejolak konflik timur tengah itu, yang dikhawatirkan potensinya untuk menyebar di luar Israel dan Gaza.
Timur Tengah menyumbang sepertiga dari pasokan minyak mentah global, dan kekhawatiran telah meningkat bahwa eskalasi perang dapat menyebabkan serangan terhadap kapal-kapal tanker minyak, ancaman terhadap jalur pengiriman maritim, dan penurunan ekspor dari Iran.
Iran sendiri merupakan negara pendukung utama kelompok teroris yang dikecam oleh AS dan Uni Eropa. Teheran juga mendukung Hizbullah di Lebanon, yang memiliki potensi untuk membuka front kedua dalam konflik ini.
(ibn/spt)
No more pages