Nepal Dilanda Gempa Lagi, 120 Orang Lebih Tewas
News
04 November 2023 12:30
Bloomberg Technoz, Jumla - Lebih dari 120 orang tewas dan sedikitnya 140 lainnya cedera setelah gempa melanda Nepal pada Sabtu (04/11/2023) dini hari waktu setempat.
Mengutip USGS, gempa itu berkekuatan magnitudo 5,6 dan berpusat di wilayah terpencil di Nepal Barat, tepatnya di dekat kota Jumla, dengan kedalaman 17,9 kilometer.
Adapun berdasarkan laporan The Hindu, getaran gempa terasa hingga ke ibu kota India, New Delhi, yang berjarak hampir 500 kilometer dari pusat gempa. Perdana Menteri Nepal, Pushpa Kamal Dahal mengunjungi lokasi kejadian bersama tim medis pada Sabtu pagi.
Getaran gempa juga dilaporkan terasa di beberapa negara tetangga Nepal, seperti India, China, dan Bangladesh.
Hampir 9.000 orang tewas pada tahun 2015 ketika gempa berkekuatan 7,8 magnitudo melanda Nepal, menghancurkan lebih dari setengah juta rumah. Enam orang tewas pada November 2022 ketika gempa berkekuatan 5,6 magnitudo melanda distrik Doti, dekat Jajarkot.