Logo Bloomberg Technoz

Kemenhub: Penurunan Tarif Batas Atas Tiket Pesawat Masih Dikaji

Mis Fransiska Dewi
03 November 2023 17:00

Penumpang masuk kedalam pesawat di Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, Rabu (1/11/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Penumpang masuk kedalam pesawat di Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, Rabu (1/11/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kepala Bagian Kerja Sama Internasional, Humas dan Umum Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Mokhamad Khusnu menyebut menyebut perubahan tarif batas atas (TBA) tiket pesawat masih dalam kajian.

Menhub Budi Karya Sumadi sebelumnya mempertimbangkan untuk menurunkan TBA untuk sejumlah penerbangan di daerah, khususnya wilayah timur Indonesia.

"Masih dikaji," ujar Khusnu saat dihubungi Bloomberg Technoz, Jumat (3/11/2023).

Khusnu memastikan semua wacana perubahan TBA akan mempertimbangkan sejumlah hal, salah satunya daya beli masyarakat.

"Juga prinsip keberlangsungan usaha dan perlindungan konsumen serta kerangka ekosistem yang sehat," kata Khusnu menegaskan.