Jokowi Ingin RI Tiru Guyana, Swasta dan Pemerintah Kerja Sama
Mis Fransiska Dewi
02 November 2023 21:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo menginginkan Indonesia seperti Guyana, negara termiskin di Amerika Selatan yang memanfaatkan kerja sama dengan swasta.
Jokowi menyebut di sana swasta dan pemerintah bekerja sama dengan baik, sehingga pada 2022 pertumbuhan ekonomi Guyana mencapai 62%.
“Di Guyana ditemukan potensi minyak digarap oleh swasta bukan oleh BUMN. Tapi difasilitasi, diatur oleh pemerintah. Itu yang benar, di sini itu (Indonesia) kadang-kadang juga swasta ingin mengatur. Kami juga ingin seperti itu (Guyana),” kata Jokowi di Ibu Kota Nusantara dikutip dari Sekretariat Presiden, Kamis (2/11/2023).
Jokowi mencontohkan PT Freeport Indonesia yang dikerjakan oleh pihak swasta dan BUMN sehingga pemerintah mendapatkan bagian seperti PPh badan, PPH Karyawan, bea ekspor, royalti, penerimaan negara bukan pajak, hingga deviden karena merupakan pemilik saham. “Tidak kecil (keuntungan) yang kita dapat dari Freeport sekarang ini, kerja bareng-bareng,” tuturnya.
Jokowi bercerita dirinya kerap ditanya oleh masyarakat mengenai ekspor nikel yang dihentikan karena yang mengerjakan pihak swasta sehingga rakyat tidak mendapat keuntungan. Padahal, negara mendapatkan keuntungan dari pajak.