Logo Bloomberg Technoz

Hasto Respons Capres Ganteng: Ganjar Hasil Kontemplasi Bu Mega

Pramesti Regita Cindy
02 November 2023 17:45

Bacapres Ganjar Pranowo. (22/10/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Bacapres Ganjar Pranowo. (22/10/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan kualitas wajah bukan alasan PDIP untuk mendukung Ganjar Pranowo menjadi capres di Pemilu 2024 mendatang. Pernyataan Hasto merespons hingar capres mesti berpenampilan ganteng.

"Kita ingin menghasilkan pemimpin yang menjawab persoalan bangsa dan negara. Baru di situ ada kesesuaian terhadap visi dan misi kepemimpinan, itu yangg dilakukan PDI Perjuangan," jelas Hasto ketika ditemui di GBK Senayan, Jakarta, Kamis (2/11/2023)

Ketua Umum Megawati, kata Hasto, bahkan sampai merenungkan secara mendalam penetapan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

"Betul-betul Bu Mega berkontemplasi, sehingga melahirkan pak Ganjar dan Prof Mahfud MD. Itu semua demi kepentingan bangsa dan negara," kata Hasto

Secara tidak langsung pernyataan Hasto tersebut juga menjawab singgungan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengatakan bahwa penetapan PDIP memilih Ganjar bukan karena 'ganteng' saja.