Pergerakan rupiah masih akan dibayangi oleh rilis data-data ekonomi lanjutan dari Amerika untuk mengonfirmasi sinyal dovish the Fed. Nanti malam, Amerika akan merilis data klaim pengangguran untuk pekan yang berakhir 21 Oktober di mana pasar memperkirakan akan ada penambahan klaim sebesar 210.000 klaim.
Sementara untuk data klaim pengangguran lanjutan diprediksi akan menyentuh angka 1,8 juta klaim. Amerika juga akan melaporkan data pemesanan pabrik (factory order) nanti malam.
Sedangkan pada Jumat malam, pelaku pasar akan menanti rilis angka pengangguran AS yang diprediksi stagnan di angka 3,8%.
(rui/frg)
No more pages