Logo Bloomberg Technoz

Tiga Bakal Cawapres Diundang Makan Siang Ma'ruf Amin Senin Depan

Pramesti Regita Cindy
02 November 2023 13:05

Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin. (Tangkapan layar via Youtube Humas BNPT)
Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin. (Tangkapan layar via Youtube Humas BNPT)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan bertemu dengan Gibran Rakabuming Raka, Mochammad Mahfud MD, dan Muhaimin Iskandar. Pertemuan berbalut jamuan makan siang tersebut akan berlangsung di Istana Wapres, Senin (6/11/2023).

Juru bicara Wapres, Masduki Baidlowi mengatakan, Ma'ruf bersama tiga bakal cawapres akan membahas tentang upaya menciptakan suasana damai dan kompetisi sehat pada Pemilu 2024.

“Kompetisi boleh, tapi jangan sampai menciptakan suasana pembelahan di masyarakat, dan itu adalah upaya yang baik, [sekaligus] silaturahim,” kata Masduki seperti dilansir Sekretariat Wapres, Kamis (2/11/2023).

Menurut dia, pertemuan tersebut seharusnya bersamaan dengan pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan bakal calon presiden; Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan; Senin (30/10/2023). Akan tetapi, Ma'ruf dan tiga bakal cawapres belum menemukan kesepakatan waktu.
 
Upaya merubah jadwal juga sempat terkendala. Wapres tercatat harus melakukan kunjungan kerja pekan ini. Beberapa bakal cawapres pun mengklaim ada agenda yang sudah terjadwal.

“Kemudian Presiden menyelenggarakan terlebih dahulu dan Wakil Presiden menyelenggarakan kemudian,” ujar Masduki.