Logo Bloomberg Technoz

Trainset Berkurang, Waktu Tunggu LRT di Jam Sibuk Capai 1 Jam

Dovana Hasiana
01 November 2023 18:40

Ilustrasi LRT Jabodebek (Bloomberg Technoz)
Ilustrasi LRT Jabodebek (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktur Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan, Risal Wasal mengatakan, saat ini LRT Jabodebek tengah dalam masa perawatan sehingga hanya ada 8 rangkaian kereta (trainset) yang bisa dioperasikan secara penuh. 

Hal ini tentu berpengaruh terhadap waktu tunggu antar kereta (headway), di mana pada saat peak hour, waktu tunggu kereta lintas Harjamukti/Jatimulya - Cawang (pp) mencapai 30 menit, sementara Cawang - Dukuh Atas (pp) mencapai 15 menit.

Waktu tunggu antar kereta (headway) pun menjadi semakin lama ketika off-peak hour, di mana Harjamukti/Jatimulya - Cawang (pp) dalam waktu 60 menit dan Cawang - Dukuh Atas (pp) mencapai 30 menit. 

Terkait hal ini, Risal menyampaikan agar para calon penumpang LRT Jabodebek dapat menyesuaikan jadwal keberangkatannya. Di samping itu, operator diharap dapat aktif menginformasikan perubahan jadwal selama perawatan berlangsung.
 
“Jangan sampai menimbulkan kebingungan pada masyarakat,” ungkap Risal dalam siaran pers, Rabu (1/11/2023).

Adapun terkait dengan perawatan yang berlangsung, Risal menyebut bahwa hal ini perlu dilakukan untuk memastikan keselamatan perjalanan LRT Jabodebek.