Logo Bloomberg Technoz

Trend ini menyoroti ketahanan beberapa merek, seperti Hermes International, dibandingkan dengan rekan-rekan seperti pemilik Gucci, Kering SA, yang mengalami penurunan yang lebih besar.

Raksasa barang mewah LVMH Moet Hennessy Louis Vuitton SE juga mengecewakan investor ketika pada tanggal 10 Oktober, mereka melaporkan pertumbuhan penjualan yang kurang memenuhi perkiraan di unit barang fashion dan kulit yang sangat penting.

Menurut Chief Executive Officer Prada, Andrea Guerra, kepada analis-analis dalam panggilan telepon mengatakan, konflik di Timur Tengah dan dampak global yang lebih luas telah berdampak pada bisnis.

"Di beberapa kota di dunia dalam beberapa minggu terakhir, Anda telah melihat sedikit ketegangan yang disebabkan oleh peristiwa-peristiwa makro geopolitik," katanya, tanpa menyebutkan lokasi. 

Secara keseluruhan, Guerra mengatakan ia "senang" dengan kinerja bulan Oktober, meskipun bulan tersebut cenderung jauh lebih kurang penting dalam penjualan daripada musim belanja akhir tahun di bulan November dan Desember.

Chief Financial Officer Andrea Bonini mengatakan, grup tersebut tetap "sangat waspada" terhadap perkembangan terbaru dan ketidakpastian makroekonomi yang bersamaan.

Pada kuartal ketiga, Miu Miu mencapai puncak Lyst Index, yang melacak merek dan produk yang paling dicari di aplikasi belanja mereka sendiri, serta sebutan di media sosial. Merek Prada menduduki peringkat ketiga, turun dari peringkat kedua pada kuartal sebelumnya.

Menurut Lyst, sepatu ballet yang dijual lebih dari €700 (Rp11 juta) dan kardigan seharga €1.250 (Rp21 juta) menjadi beberapa produk Miu Miu yang paling dicari.

Miuccia Prada, cucu dari pendiri grup ini, adalah direktur kreatif di Miu Miu dan dia berbagi tugas direktorat kreatif di Prada dengan Raf Simons.

(bbn)

No more pages