Batu Bara Merana: Sehari Anjlok 7%, Sebulan Ambruk 24%
Hidayat Setiaji
01 November 2023 07:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara anjlok pada perdagangan kemarin. Sepanjang Oktober, harga si batu hitam pun ambruk puluhan persen.
Pada Selasa (31/10/2023), harga batu bara di pasar ICE Newcastle ditutup di US$ 121,1/ton. Jatuh 7,56% dan menyentuh titik terendah sejak Juni 2021.
Sepanjang Oktober, harga batu bara amblas 24,36%. Ini adalah koreksi bulanan terdalam sejak Mei.
Data ekonomi terbaru di China menjadi sentimen negatif bagi batu bara. Biro Statistik Nasional China (NBS) melaporkan aktivitas manufaktur yang diukur dengan Purchasing Managers’ Index (PMI) pada Oktober sebesar 49,5. Turun dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 50,2.
PMI di bawah 50 menandakan sektor manufaktur sedang mengalami kontraksi, bukan ekspansi.