Logo Bloomberg Technoz

"Walau pun sama-sama gak jadi wapres, persahabatan lanjut terus," ujar Sandiaga yang disambut tawa dan tepuk tangan.

Nama Sandiaga dan Erick memang merajai sejumlah hasil sigi lembaga survei sejak awal 2023. Keduanya disebut sebagai cawapres paling potensial dengan angka popularitas dan elektabilitas tinggi.

Mereka pun mulai dikaitkan dengan nama capres yang sudah lebih dulu diumumkan sejumlah koalisi. Sandiaga kabarnya akan mendampingi Capres Ganjar Pranowo pada koalisi PDI Perjuangan. Sedangkan Erick, kerap dilekatkan sebagai cawapres Prabowo.

Akan tetapi, dinamika politik bergerak cepat jelang pendaftaran capres-cawapres ke KPU. PDIP dan koalisinya tiba-tiba memilih Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD. Sedangkan, KIM memilih putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka sebagai pendamping Prabowo.

(mfd/frg)

No more pages