Logo Bloomberg Technoz

Di sisi lain, Meituan dikabarkan akan ekspansi ke Hong Kong Kong dan telah memulai kampanye untuk mempekerjakan 10.000 orang di China daratan. Ini adalah upaya untuk memenangkan persaingan yang  makin ketat dari pendatang baru seperti ByteDance Ltd. di pasar China yang bernilai US$145 miliar.

Di luar sektor perdagangan daring, NetEase Inc. dan MiHoYo juga meningkatkan pertempuran mereka melawan korporasi gim Tencent Holdings Ltd., sementara operator mesin pencari Baidu Inc. meluncurkan layanan obrolan baru berdasarkan kecerdasan buatan untuk merebut pendapatan iklan dari Alibaba Group Holding Ltd. dan Tencent.

Maraknya kompetisi antarperusahaan digital itu muncul setelah Beijing melunak dalam beberapa bulan terakhir dalam upayanya untuk mengekang pengaruh industri internet. 

Kendati rencana ekspansi perusahaan-perusahaan digital di China menyebabkan kenaikan di sejumlah saham, aksi tersebut juga datang dengan risiko yang lebih luas, yaitu; persaingan yang makin intensif dan berpotensi menekan margin keuntungan.

Kekhawatiran itu membebani saham teknologi China. Saham Alibaba yang terdaftar di AS turun 3% dan PDD terkoreksi lebih dari 5%, mendorong dana internet KraneShares CSI China yang diperdagangkan di bursa turun 2,3% sebelum bel. ETF diatur untuk mengembalikan hampir semua keuntungan sejak awal tahun.

“Mereka bersedia berinvestasi dan bersaing lagi setelah dua tahun berhati-hati dan memangkas biaya,” kata Vey-Sern Ling, Direktur Pelaksana Union Bancaire Privee di Singapura. 

“Perusahaan-perusahaaan digital optimistis tentang prospek konsumsi China dan normalisasi iklim regulasi, tetapi persaingan berbasis subsidi akan berdampak negatif bagi seluruh industri dagang-el,” tambahnya.

JD.com memimpin kerugian pada Selasa (21/02/2023), menyusul laporan kampanye subsidi, yang ditujukan khusus untuk bersaing dengan aplikasi belanja anggaran Pinduoduo. Saham tersebut anjlok paling dalam dalam empat bulan.

“Memulai kampanye subsidi yang agresif dapat menjadi pengakuan dari pihak JD.com bahwa mereka menghadapi tekanan pangsa pasar dari Pinduoduo,” kata Ling dari Union Bancaire Privee.

Persaingan harga untuk memikat konsumen juga membuktikan bahwa keunggulan para korporasi digital dalam hal logistik tidak cukup untuk menggagalkan kompetisi dari pendatang baru dan pemain yang lebih kecil.

Apa Kata Intelijen Bloomberg:

Masa kejayaan bisnis gim domestik Tencent mungkin sudah berlalu. Gim pernah menjadi mesin pertumbuhan pendapatan Tencent. Meski pada 2023 tampaknya menjadi tahun yang lebih baik untuk sektor gim China, kami yakin telah terjadi perubahan struktural di pasar. Kami memperkirakan penjualan gim domestik Tencent akan tetap datar hingga 2024—2026.

- Robert Lea dan Tiffany Tam, analis

--Dengan asistensi dari Edwin Chan, Jeanny Yu, dan Henry Ren

(bbn)

No more pages