Para Ayah di Jepang Makin Banyak Ambil Cuti Asuh Anak
News
30 October 2023 19:05
Natsuko Katsuki - Bloomberg News
Bloomberg, Setahun setelah revisi sistem cuti asuh anak untuk suami atau paternitas di Jepang, jumlah laki-laki yang mengambil cuti itu pasca istri melahirkan melonjak.
Survei menunjukkan lonjakan dua kali lipat lipat jumlah hari cuti asuh anak yang diambil para ayah dibandingkan tahun lalu.
Meskipun memiliki salah satu sistem cuti asuh anak untuk ayah yang paling menarik di dunia bahkan sebelum revisi, jumlah ayah di Jepang yang benar-benar memanfaatkannya masih relatif rendah hingga saat ini.
Namun, jumlah hari rata-rata ayah mengambil cuti asuh anak meningkat menjadi 23,4 menurut survei tahun 2023 yang dilakukan oleh pembangun rumah Sekisui House Ltd., naik dari hanya 2,4 pada tahun 2019.