Presiden Jokowi Dikabarkan Undang 3 Capres Makan Siang Hari Ini
Pramesti Regita Cindy
30 October 2023 11:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang tiga bakal calon presiden (capres) untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan pada Senin (30/10/2023). Soal agenda tersebut dibenarkan juru bicara Anies Baswedan yakni Surya Tjandra.
"Benar (diundang) bareng semua capres ya sepertinya," kata Surya kepada Bloomberg Technoz.
Diketahui usai pendaftaran di KPU ditutup, ada tiga bakal capres yang menggandeng cawapresnya mendaftar ke KPU. Pasangan calon (paslon) tersebut yakni paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD, paslon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka lalu paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Ketiga paslon juga sudah melakukan pemeriksaan kesehatan dan dinyatakan lolos secara jasmani dan rohani untuk mampu memimpin.
Saat ini KPU sedang melakukan verifikasi pendaftaran yang dibuka 19 Oktober-25 Oktober 2023 tersebut dan pada 13 November 2023 akan ditetapkan capres-cawapres lolos verifikasi.
Sementara itu dalam jadwal undangan kepada tiga bakal capres oleh Istana pada hari ini, diterakan bahwa waktunya adalah pukul 12.00-13.00 WIB.