Hari Pertama Beroperasi, Bandara Kertajati Layani 20 Penerbangan
Dovana Hasiana
29 October 2023 11:51
Bloomberg Technoz, Majalengka - Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka, Jawa Barat melayani 20 penerbangan take off dan landing dengan okupansi sebesar 80% pada hari pertama beroperasi secara penuh, Minggu (29/10/2023).
“Saya bahagia sekali secara resmi melakukan penerbangan pertama di Kertajati dan Alhamdulilah dengan suatu volume yang relatif baik untuk 1 bandara pertama kali yaitu 20 take off-landing. Ini suatu volume yang banyak apalagi okupansinya 80%,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada saat ditemui di Bandara Kertajati, Jawa Barat.
Budi menambahkan, Bandara Kertajati juga telah melayani 7 rute penerbangan pada hari pertama beroperasi, yakni Balikpapan (BPN), Banjarmasin (BDJ), Batam (BTH), Denpasar (DPS), Makassar (UPG), Medan/Kualanamu (KNO) dan Palembang (PLM).
Adapun Denpasar, Kualanamu, dan Balikpapan merupakan rute favorit.
Sebagai bandara nomor dua terbesar di Indonesia setelah Bandara Soekarno-Hatta, Bandara Kertajati juga akan melayani keberangkatan dan kedatangan dari haji dan umroh. Sehingga bandara ini memiliki dua fungsi yakni untuk pariwisata dan melayani jemaah haji dan umroh.