Rangkuman Survei Capres Usai Putusan MK, Prabowo&Ganjar Bersaing
Pramesti Regita Cindy
29 October 2023 10:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Dalam sepekan terakhir khususnya usai pendaftaran pasangan calon (paslon) capres-cawapres, survei lembaga masih terus menghitung elektabilitas. Terrdapat 3 pasangan calon yang telah mendaftarkan diri ke KPU yang telah dijadwalkan pada tanggal 19-25 Oktober 2023 lalu.
Pasangan pertama yang mendaftar adalah Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar atau Anies-Amin (Amin) ditanggal 19 Oktober 2023, dilanjutkan dengan Paslon kedua yaitu Ganjar Pranowo dengan Mahfud MD (Ganjar-Mahfud), dan terakhir di tanggal 25 Oktober 2023 Paslon Prabowo Subianto dengan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran).
Berikut gambaran elektabilitas terakhir yang merangkum hasil tiga lembaga survei:
1. Lembaga Survei Indonesia merilis hasil elektabilitas atas temuan survei nasional mereka, pada Minggu, (22/10/2023). Hasil temuan survei tersebut berdasarkan "Sikap Publik terhadap Putusan MK dan Dampaknya terhadap Dukungan Politik dalam Pemilu 2024"
Hasilnya:
1. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 35,8%
2. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 30,9%
3. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 19,3%