Tak Cuma Asia, Bursa Eropa Juga Digenangi 'Lautan Merah'
Hidayat Setiaji
26 October 2023 14:15
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasar saham global hari ini benar-benar sedang sial. Amerika Serikat, Asia, dan kini Eropa didominasi warna merah.
Pada Kamis (26/10/2023) pukul 14:01 WIB, indeks saham utama Eropa melemah. STOXX50 turun 0,8%, IBEX (Spanyol) terpangkas 0,68%, FTSE MIB (Italia) minus 0,67%, FTSE 100 (Inggris) berkurang 0,5%, dan CAC40 (Prancis) melemah 1,1%.
Bursa saham Eropa mengikuti apa yang telah terjadi di Asia. Pada pukul 14:05 WIB, Hang Seng (Hong Kong), IHSG (Indonesia), Sensex (India), Topix (Jepang), KLCI (Malaysia), PSEI (Filipina), Straits Times (Singapura), Kospi (Korea Selatan), dan SETI (Thailand) terkoreksi masing-masing 0,17%, 1,31%, 1,22%, 1,34%, 0,04%, 0,59%, 0,36%, 2,71%, dan 1,28%.
Sebelumnya, bursa saham Amerika Serikat (AS) juga merah. Dini hari tadi waktu Indonesia, Dow Jones Industrial Average (DJIA) turun 0,15%, S&P 500 melemah 0,92%, dan Nasdaq Composite amblas 1,47%.
Kenaikan imbal hasil (yield) obligasi pemerintah Amerika Serikat (AS) lagi-lagi menjadi penyebab investor meninggalkan aset-aset berisiko seperti saham.