Logo Bloomberg Technoz

Polisi Israel Tutup Masjid Al Aqsa, Larang Umat Muslim Masuk

News
25 October 2023 14:00

Warga berada di lokasi masjid yang hancur usai serangan udara Israel di Khan Younis, Jalur Gaza, Minggu (8/10/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)
Warga berada di lokasi masjid yang hancur usai serangan udara Israel di Khan Younis, Jalur Gaza, Minggu (8/10/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kepolisian Israel telah menutup masjid Al Aqsa di Kota Tua Yerusalem. Penutupan tersebut bertujuan mencegah muslim masuk ke masjid itu.

Diberitakan oleh kantor berita negara Palestina, WAFA, mengutip departemen Wakaf Islam yang ditunjuk Yordania mengelola kompleks tersebut, petugas kepolisian tiba-tiba menutup gerbang menuju kompleks dan melarang umat Islam masuk. Akan tetapi, mereka memperbolehkan umat Yahudi untuk berdoa sehingga dianggap melanggar status quo masjid tersebut.

Status quo yang dimaksud memperbolehkan non-muslim berkunjung di kompleks tersebut, akan tetapi hanya umat muslim yang boleh beribadah di sana. 

WAFA mengatakan sejumlah pengunjung Yahudi sering berdoa di sana meskipun ada peraturan seperti itu. Padahal menurut hukum Yahudi, memasuki kompleks Masjid Al Aqsa tidak diperbolehkan karena sifat suci situs tersebut.

Sementara itu, pihak Israel dikatakan telah membatasi umat muslim masuk ke dalam masjid tersebut sejak Selasa dini hari. Mereka awalnya mengizinkan orang lanjut usia untuk masuk, sebelum pada akhirnya menolak masuknya semua jemaah muslim.