Thailand, India, Kini Indonesia Pilih Sebar BLT Jelang Pemilu
Hidayat Setiaji
25 October 2023 11:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kurang lebih setahun sebelum lengser, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berencana merilis paket stimulus fiskal. Salah satunya adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Rencana penggelontoran BLT diungkapkan oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Dalam sebuah kesempatan di Jakarta kemarin, Ketua Umum Partai Golkar itu menyebut akan ada BLT untuk mengatasi dampak El Nino.
"Akan ada BLT untuk El Nino. Itu lagi kita matangkan di Kemenkeu," ungkap Airlangga Hartarto, Menko Perekonomian, di Jakarta, Selasa (24/10/2023).
Penerima BLT El Nino, lanjut Airlangga, akan sama dengan penerima bantuan Program Keluarga Harapan.
Sebagai informasi, Kementerian Sosial mencatat jumlah penerima PKH dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) adalah 4,5 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).