Teten soal Batasi Impor Kosmetik & Mainan Anak: Kita Balas China
Dovana Hasiana
24 October 2023 17:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menjelaskan alasan pemerintah membatasi 10 barang impor mulai dari kosmetik hingga mainan anak. Salah satunya, karena barang-barang tersebut merupakan barang yang paling memukul produksi dalam negeri.
Berkaca dari Pemerintah China, Teten melanjutkan, Indonesia akan melakukan pengetatan terhadap sejumlah barang impor untuk melindungi produk-produk lokal.
“10 item itu termasuk yang paling memukul produksi dalam negeri, jadi kita akan ada pengetatan. Kita tiru aja seperti China, kita perketat. Kita juga gak bisa masuk ke China, barang kita gak bisa, kita bales lah,” ujar Teten dalam kegiatan GDP Venture Power Lunch, di Jakarta, Selasa (24/10/2023).
Dengan demikian, nantinya terdapat 8 peraturan menteri (permen) yang akan direvisi untuk mengatur pengetatan dari 10 barang tersebut.
Di lain sisi, Kementerian Perdagangan mengklaim pembatasan mengenai sejumlah barang impor, termasuk kosmetik, tidak semata-mata untuk melindungi UMKM. Pembatasan dilakukan juga diklaim mempertimbangkan aspek kesehatan bagi para konsumen.