Logo Bloomberg Technoz

Kebakaran Marak, Delhi jadi Kota Paling Berpolusi di Dunia

News
23 October 2023 21:00

Jumlah penduduk India kini mengungguli jumlah penduduk China (Bloomberg)
Jumlah penduduk India kini mengungguli jumlah penduduk China (Bloomberg)

Rakesh Sharma dan Lou Del Bello - Bloomberg News

Bloomberg, Delhi menjadi kota dengan udara paling beracun di dunia karena kebakaran musiman yang dilakukan untuk membersihkan lahan pertanian yang ditambah dengan polusi dari kendaraan, konstruksi, dan pembangkit listrik tenaga batu bara.

Indeks kualitas udara New Delhi naik hingga 346 pada awal Senin, tertinggi di antara 110 kota global yang dipantau oleh perusahaan Swiss IQ Air. Bacaan yang sama di Mumbai naik hingga 177.

Seorang peneliti kualitas udara di The Energy and Resources Institute yang merupakan sebuah lembaga pemikiran berbasi di Delhi, Anju Goel mengatakan kualitas udara yang buruk saat ini disebabkan oleh penurunan suhu dan kecepatan angin yang lambat.

Ibu kota India itu juga mencatat konsentrasi materi partikulat halus (PM2.5) sebanyak 296 mikrogram per meter kubik udara, hampir 20 kali lipat dari level yang direkomendasikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia sebesar 15, menurut IQ Air.