Logo Bloomberg Technoz

Khawatir Perang Israel-Hamas Meluas, AS Berunding dengan Sekutu

News
23 October 2023 16:40

Situasi ketegangan antara Israel vs Hamas. (Dok: Bloomberg)
Situasi ketegangan antara Israel vs Hamas. (Dok: Bloomberg)

Paul Wallace - Bloomberg News

Bloomberg, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan para pemimpin negara sekutu, yaitu Prancis, Jerman, Inggris, dan Kanada berunding pada Minggu (22/10/2023) tentang strategi untuk mencegah perang Israel-Hamas menyebar negara lainnya di Timur Tengah.

Pembicaraan tersebut terjadi ketika upaya terus dilakukan untuk membuat Hamas melepaskan lebih banyak sandera yang ditahan di Gaza. Israel mendukung upaya diplomatik untuk membebaskan orang-orang dengan cepat dan dalam jumlah besar.

Hal ini adalah sebuah langkah yang dapat menunda dan mungkin mengubah serangan darat di wilayah kantong Palestina, demikian menurut para sumber yang mengetahui perundingan tersebut.

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte akan berkunjung langsung ke Israel pada Senin (23/10/2023) sementara Presiden Prancis Emmanuel Macron dijadwalkan tiba di negara itu pada Selasa.