Logo Bloomberg Technoz

Mulai Lobi Perpanjangan IUPK, Ini Rencana Proyek Tambang Freeport

Wike Dita Herlinda
23 October 2023 12:50

Dok. Freeport Indonesia
Dok. Freeport Indonesia

Bloomberg Technoz, Jakarta – Freeport McMoRan Inc. mengonfirmasi bahwa anak usahanya, PT Freeport Indonesia (PTFI), sudah mulai menegosiasikan perpanjangan izin usaha pertambangan khusus (IUPK)-nya di Tanah Air selepas 2041. 

Dalam laporan keuangan terakhirnya yang dilansir 19 Oktober 2023, McMoRan menyatakan Freeport Indonesia dan pemerintah terus melakukan diskusi mengenai nasib perpanjangan hak pertambangan PTFI di wilayah Papua. 

“Perpanjangan setelah 2041 akan memungkinkan kelangsungan operasi skala besar demi kepentingan seluruh pemangku kepentingan dan memberikan opsi pertumbuhan melalui peluang pengembangan sumber daya tambahan di distrik mineral Grasberg,” papar perusahaan berkode saham FCX itu, dikutip Senin (23/10/2023).

Ditemui di tempat terpisah, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif belum mau mengungkapkan kisi-kisi negosiasi perpanjangan IUPK Freeport tersebut.

Namun, dia mengisyaratkan salah satu titik tekan yang dibahas dalam diskusi adalah penambahan porsi saham pemerintah di PTFI, dari posisi saat ini sebesar 51,2%. Sayangnya, dia enggan mengelaborasi berapa penambahan jatah yang diinginkan RI.