Bukan cuma menteri, Erick sudah lama dikenal sebagai pengusaha papan atas. Sejumlah perusahaan publik yang melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) memiliki keterkaitan dengan adik pengusaha Garibaldi ‘Boy’ Thohir tersebut.
Pertama adalah PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI). Perusahaan ini bergerak di bidang media dan membawahi sejumlah radio seperti JAK 101 FM, GEN 98.7 FM, dan MOST RADIO 105.8 FM.
Hari ini, saham MARI anjlok. Per pukul 11:17 WIB, saham MARI dijual di Rp 84/unit. Anjlok 34,38% dan menjadi yang terendah sejak 17 Oktober.
Kedua adalah PT Mahaka Media Tbk (ABBA). Perusahaan ini juga bergerak di bidang media, membawahi Republika, Xpose, CreativeIntel. dan Akasya.
Senasib dengan MARI, saham ABBA pun merah. Pada pukul 11:21 WIB, saham ABBA dihargai Rp 81/unit. Turun 10% dari dibandingkan penutupan akhir pekan lalu.
Sebagai informasi, dua saham tersebut sempat melesat pekan lalu ketika isu Erick sebagai cawapres masih relevan. Pada 19 Oktober, saham MARI meroket 23,58% dalam sehari dan ABBA naik 6,25%.
(aji)