Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, pasangan capres dan cawapres dari Koalisi Perubahan yang telah mendaftarkan diri sebagai peserta kontestasi Pilpres 2024, mulai mensosialisasikan visi dan misinya. 

Dalam dokumen setebal 140 halaman, Anies-Cak Imin mengusung visi "Indonesia Adil Makmur untuk Semua." Sementara misinya tercantum dalam "8 Jalan Perubahan."

Dalam dokumen resmi yang sudah bereda, Amien-Cak Imin membeberkan bahwa Indonesia sudah menjadi Satu Bangsa, Satu Negara, Satu NKRI dan Satu Tanah Air. Akan tetapi, Indonesia belum Satu Kemakmuran. 

"Kita berhasil menjadi satu bangsa, satu negara, satu NKRI dan satu tanah air. Namun, ada satu hal yang masih samar dalam mozaik perjalanan Indonesia, Satu Kemakmuran. Masih banyak rakyat yang sulit mendapatkan akses kesehatan dan pendidikan yang layak dan terjangkau. Kemiskinan masih sangat kasat mata, pengangguran ada di mana-mana. Di lain sisi, ketimpangan ekonomi dan kesempatan masih sangat menganga," demikian ditulis dalam dokumen berwarna biru, putih dan oranye itu.

"Para pendiri bangsa dan pemimpin-pemimpin terdahulu telah menanamkan fondasi yang kuat. Tugas kita ke depan adalah mewujudkan keadilan sosial yang sebenarnya, melalui Satu Kemakmuran. Kondisi di mana kesejahteraan diwujudkan secara berkeadilan. Kondisi di mana negara membesarkan yang kecil tanpa mengecilkan yang besar. Kondisi di mana setiap keluarga berkecukupan dalam kebutuhan dasar, bisa menabung dan bisa merencanakan masa depan," tulis Anies-Cak Imin.

"Satu Indonesia, Satu Kemakmuran" sebelum usia RI 100 tahun terlewati, jelas Anies-Cak Imin, perubahan menjadi kata kunci. 

Anies-Cak Imin menerjemahkan visi mereka itu dalam 8 jalan perubahan.

Dokumen Visi Misi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Misi 1: Memastikan ketersediaan kebutuhan pokok dan biaya hidup murah melalui kemandirian pangan, ketahanan energi, dan kedaulatan air.

Misi 2: Mengentaskan kemiskinan dengan memperluas kesempatan berusaha dan menciptakan lapangan kerja, mewujudkan upah berkeadilan, menjamin kemajuan ekonomi berbasis kemandirian dan pemerataan, serta mendukung korporasi Indonesia berhasil di negeri sendiri dan bertumbuh di kancah global. 

Misi 3: Mewujudkan keadilan ekologis berkelanjutan untuk generasi mendatang. Melalui program program penguatan tata kelola lingkungan hidup, pemanfaatan energi terbarukan dan ekonomi hijau.

Lalu penanganan polusi udara, air dan sampah serta adaptasi dan mitigasi dampak krisis iklim.

Misi 4: Membangun kota dan desa berbasis kawasan yang manusiawi, berkeadilan dan saling memajukan. 

Misi 5: Mewujudkan manusia Indonesia yang sehat, cerdas, produktif, berakhlak dan berbudaya. Di antaranya melalui jaminan kesehatan nasional, akses pendidikan, institusi pendidikan berbasis agama, kualitas dan kesejahteraan guru dan tenaga pendidikan juga keterjangkauan biaya pendidikan tinggi.

Misi 6: Mewujudkan keluarga Indonesia yang sejahtera dan bahagia sebagai akar kekuatan bangsa. Agenda untuk mewujudkan misi ini adalah memuliakan ibu, pendidikan keluarga.

Misi 7: Memperkuat sistem pertahanan dan keamanan negara serta meningkatkan peran dan kepemimpinan Indonesia dalam kancah politik global untuk mewujudkan kepentingan nasional dan perdamaian dunia.

Misi 8: Memulihkan kualitas demokrasi, menegakkan hukum dan HAM, memberantas korupsi tanpa tebang pilih dan menyelanggarakan pemerintahan yang berpihak pada rakyat.

"Pencegahan dan pemberantasan korupsi menjadi salah satu tujuan utama sehingga angka Indeks Persepsi Korupsi Indonesia berubah dari 34 pada 2022 menajdi 44-46 pada 2029. 

(rui)

No more pages

Z-Zone