Logo Bloomberg Technoz

Daftar Kepala Daerah dari PDIP Jurkam Ganjar-Mahfud

Pramesti Regita Cindy
21 October 2023 00:02

Bacapres Ganjar Pranowo dan bacawapres Mahfud MD melakukan pendaftaran di Kantor KPU, Kamis (19/10/2023). (Bloomberg Tehnoz/Andrean Kristianto)
Bacapres Ganjar Pranowo dan bacawapres Mahfud MD melakukan pendaftaran di Kantor KPU, Kamis (19/10/2023). (Bloomberg Tehnoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PDI Perjuangan menginstruksikan kepada seluruh kader yang merupakan kepala daerah untuk memenangkan pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pemilu 2024.

Instruksi tersebut tertuang dalam surat resmi yang dikeluarkan oleh Dewan Perwakilan Pusat atau DPP PDI Perjuangan dengan nomor 5640/IN/DPP/X/2023, perihal Instruksi dan Penugasan ditujukan kepada kepala daerah kader PDI Perjuangan. 

"Bergerak cepat melakukan pemetaan dan menyusun strategi penggalangan pemilih muda di wilayah masing-masing," isi surat tersebut yang ditandatangani oleh Hasto di Jakarta, dikutip Jumat (20/10/2023). 

Surat PDIP mengenai Instruksi dan penugasan (Istimewa)

Terdapat pula isi dalam surat tersebut yang berbunyi, "Bertindak sebagai jurkam (juru kampanye) nasional dan sekaligus juru bicara Ganjar Pranowo-Mahfud MD di wilayahnya masing-masing, dan secara nasional dengan berkoordinasi bersama Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden," dikutip dalam surat itu.

Adapun nama-nama Kepala Daerah yang terlampir dalam surat tersebut untuk menjadi juru kampanye dan juru bicara bagi pasangan Ga]njar-Mahfud antara lain: