Setelah Masjid & Rumah Sakit, Israel Bom Gereja Tertua di Gaza
News
20 October 2023 18:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Serangan udara Israel telah menewaskan dan melukai banyak pengungsi di kompleks gereja di Gaza.
Kementerian Dalam Negeri wilayah enklave Palestina yang terkepung mengatakan pada Kamis (19/10/2023) serangan tersebut menyebabkan "sejumlah orang tewas dan terluka" di kompleks Gereja Ortodoks Yunani Saint Porphyrius di Gaza.
Diberitakan oleh Al Jazeera, saksi mata mengatakan serangan udara tersebut tampaknya ditujukan kepada sasaran yang dekat dengan tempat ibadah tersebut. Di sana, banyak warga Gaza yang beragama Kristen dan Islam mengungsi saat perang berkecamuk di enklave tersebut.
"Akibat serangan IDF [tentara Israel], tembok sebuah gereja di daerah itu rusak," kata militer Israel. "Kami mengetahui laporan mengenai korban jiwa. Insiden ini sedang ditinjau."
Saksi mata mengatakan serangan tersebut merusak bagian depan gereja dan menyebabkan bangunan di dekatnya runtuh. Banyak orang yang terluka dan dievakuasi ke rumah sakit.