Investor Asing Berbondong-bondong Obral 3 Saham Bank Besar
Muhammad Julian Fadli
20 October 2023 06:28
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pada perdagangan kemarin, Kamis (19/10/2023), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah dengan penurunan 81,48 poin (1,18%) pada posisi 6.846,42.
Searah dengan tren negatif tersebut, investor asing gencar melangsungkan aksi jual bersih (net sell) mencapai Rp1,05 triliun pada perdagangan saham seluruh pasar. Sementara pada pasar reguler, investor asing mencetak net sell sejumlah Rp1,02 triliun.
Adapun investor asing tercatat net sell terbanyak pada saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) mencapai Rp462,21 miliar. Bersamaan dengan tekanan yang terjadi, saham BBCA ikut melemah 1,13% ke level Rp8.750/saham.
Berikut 10 saham dengan angka net sell tertinggi oleh investor asing selama perdagangan Kamis (19/10/2023):
- PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp462,21 miliar
- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp238,46 miliar
- PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp232,62 miliar
- PT Astra International Tbk (ASII) Rp71,23 miliar
- PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) Rp66,06 miliar
- PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) Rp29,73 miliar
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) Rp26,39 miliar
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp18,89 miliar
- PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp11,86 miliar
- PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR) Rp11,82 miliar
Sementara investor asing tercatat net buy saham terbanyak pada PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) sejumlah Rp37,15 miliar. Meski terjadi aksi beli, saham ADRO tetap melemah 0,7% ke harga Rp2.820/saham.