Logo Bloomberg Technoz

"Dengan asumsi model kemitraan, kami yakin GOTO adalah kandidat utama (mitra TikTok)," tulis Riset tersebut.

Sebelumnya Rumor TikTok Shop akan beroperasi lagi di Indonesia dengan memisahkan platform di luar TikTok Indonesia masih terus bergulir. TikTok membuka sejumlah lowongan pekerjaan terutama untuk e-commerce.

Beberapa posisi di TikTok Indonesia dapat dengan mudah dijumpai pada halaman media sosial platform LinkedIn, mulai dari peran Produk Marketing Manager hingga Partner Operation Program Manager. Seluruhnya untuk divisi e-commerce.

Lowongan untuk peran e-commerce Product Marketing Manager misalkan, telah diposting pada dua minggu lalu atau satu hari sebelum TikTok Indonesia mengumumkan penutupan layanan TikTok Shop. Syarat pelamar pada posisi ini berpengalaman lima tahun atau lebih pada divisi product marketing pada industri yang sama. 

Posisi lain, TikTok Shop Graduate Development Program dengan periode posting yang sama. Bahkan dalam subjek disampaikan posisi ini untuk memenuhi bisnis di Indonesia tahun depan.

“Kami mencari kandidat bertalenta untuk bergabung tahun 2024,” tulis akun TikTok pada salah satu halaman LinkedIn dilansir Selasa (17/10/2023).

Posisi lain yang tersedia tidak hanya sebatas akuntabilitas produk dan penjualan. Pada sebuah postingan terpisah TikTok membuka kesempatan kandidat mengisi posisi Senior Creator Manager untuk divisi e-commerce di Indonesia. 

(mfd/wep)

No more pages