Logo Bloomberg Technoz

"Saya pastikan bahwa kami tidak pernah melakukan hubungan dengan para pihak," kata Firli.

Akan tetapi, dia belum tentu bisa berkelit dari dugaan pemerasan terhadap SYL. Kasus ini, secara pidana, tengah bergulir di penyidikan Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya.

Dalam kasus pidana ini, SYL bersama anak buahnya, termasuk supir pribadi, melaporkan adanya pemerasan yang dilakukan Firli. Berdasarkan informasi, Firli disebut sempat meminta sejumlah uang kepada SYL dengan janji akan membantu menutup penyelidikan kasus dana saweran Kementan di KPK.

Pada saat itu, SYL kabarnya hanya bisa mengabulkan sebagian dari tuntutan uang yang diajukan Firli. Politikus Partai Nasdem tersebut diduga telah menyerahkan uang senilai Rp1 miliar kepada Firli.

Polda Metro Jaya pun tengah berencana akan memanggil dan memeriksa Firli sebagai saksi dalam kasus ini. Sebelumnya, sejumlah pegawai Kementan termasuk SYL sudah menjalani pemeriksaan.

"Saya kira tak ada orang-orang menemui saya. Apa lagi ada isu sejumlah US$1 miliar. Saya pastikan tak ada. Bawanya berat itu. Kedua, siapa juga yang mau kasih itu," ujar Firli.

(frg)

No more pages