Logo Bloomberg Technoz

Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan kepada wartawan setelah pertemuan di Brussel itu bahwa AS dapat "melakukan keduanya," yaitu melanjutkan membantu mempersenjatai Ukraina sambil juga membantu Israel setelah diserang oleh Hamas.

Dia juga mengatakan bahwa Ukraina tidak akan siap untuk menerbangkan jet F-16 yang disumbangkan oleh sekutu hingga setidaknya musim semi.

NATO telah memberikan bantuan militer yang signifikan kepada Ukraina sejak Rusia menginvasi pada bulan Februari, tetapi NATO sejauh ini menolak untuk campur tangan langsung dalam konflik.

Zelenskiy sebelumnya mengatakan pada Selasa (10/10/2023) lalu bahwa konflik Israel dan Gaza mungkin akan memiliki efek domino ke negaranya.

“Ada risiko bahwa perhatian internasional akan beralih dari Ukraina, dan itu akan memiliki konsekuensi [kepada kami],” katanya dalam sebuah wawancara dengan media Prancis, France 2.

Adapun Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mengatakan pada Senin bahwa tujuan Presiden Rusia Vladimir Putin “akan tercapai lebih cepat” jika fokus AS pada konflik Israel mengakibatkan terlambatnya pengiriman senjata ke Ukraina.

Harga minyak dunia yang terus naik akibat konflik di Timur Tengah itu akan mendukung perekonomian Rusia yang merupakan salah satu negara eksportir terbesar.

(bbn)

No more pages