Logo Bloomberg Technoz

Smelter Nikel PT GNI akan Tambah Pekerja Lokal Jadi 30 Ribu

Sultan Ibnu Affan
17 January 2023 11:46

Jenderal Lisyo Sigit Prabowo saat dilantik menjadi Kapolri. (Dok. BPMI Setpres/Laily RE)
Jenderal Lisyo Sigit Prabowo saat dilantik menjadi Kapolri. (Dok. BPMI Setpres/Laily RE)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan soal rencana bahwa jumlah pekerja lokal di PT Gunbuster Nickel Industry (PT GNI) akan ditambah menjadi 30.000 orang.

Saat ini, tenaga kerja asing (TKA) yang bekerja di perusahaan tersebut berjumlah sekitar 1300 orang sementara pekerja lokal yang merupakan warga Indonesia berjumlah sekitar 11.000 orang.

“Saat ini pekerja TKA kurang lebih ada 1300 dan ada 11.000 TKI yang juga bekerja di lokasi tersebut. Ke depan, TKI akan bertambah jadi 30.000, “ ujar Kapolri Listyo Sigit di kantor presiden, Jakarta pada Senin, (16/1/2023)

Sigit dalam kesempatan itu juga mengatakan bahwa pekerja asing yang berada di PT GNI adalah pekerja yang memiliki kemampuan dan keahlian yang mumpuni dalam bidangnya.  Ia menyebut bahwa selain menangani pekerjaan teknis di perusahaan, para pekerja asing tersebut juga memberikan pembelajaran tentang keahliannya kepada pekerja lokal. 

“Jadi, tentunya tugas TKA disitu, selain menangani hal-hal yang bersifat teknis, juga melakukan transfer knowlegde terhadap TKI yang ada.” lanjutnya.