BRMS Temukan 8 Juta Ton Cadangan Mineral Baru
Tara Marchelin
16 February 2023 20:19
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Citra Palu Minerals (CPM), anak usaha PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) menemukan tambahan cadangan mineral baru sebanyak 8 juta ton bijih di Blok 1 Poboya, Palu, Sulawesi. Temuan cadangan mineral tersebut diharapkan dapat meningkatkan produksi tambang emas BMRS.
”Tambahan cadangan dan sumberdaya mineral tersebut akan meningkatkan umur produksi dari tambang emas kami di Poboya, Palu. Kami berharap dapat meningkatkan produksi emas di tahun 2023 dari pabrik emas kedua kami di Palu yang baru saja diselesaikan di akhir tahun lalu,” kata Direktur Utama BRMS, Agus Projosasmito, dalam keterangan pers yang diterima Bloomberg Technoz pada Kamis (16/2/2023).
Dengan penemuan tersebut, jumlah cadangan mineral BMRS naik dari 14 juta ton bijih menjadi 22 juta ton bijih, yang merupakan bagian dari sumber daya mineral sebesar 28 juta ton bijih. Rata-rata kadar kandungan emas dalam cadangan dan sumberdaya mineral yang dioperasikan oleh CPM tersebut adalah sekitar 2,4 g/t. “Kenaikan produksi emas tersebut akan berdampak positif terhadap kinerja keuangan kami di tahun ini,” ungkap Agus.