Logo Bloomberg Technoz

Hasil Survei: Sebagian Warga China Masih Enggan untuk Beli Rumah

News
11 October 2023 08:40

Ilustrasi sektor properti China (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi sektor properti China (Sumber: Bloomberg)

Jacob Gu - Bloomberg News

Bloomberg, Para rumah tangga China tetap berhati-hati terhadap prospek perumahan, meskipun Beijing telah melakukan banyak langkah pelonggaran properti, menurut Morgan Stanley.

Menurut Morgan Stanley dalam catatan penelitiannya pada 10 Oktober, lebih dari 80% rumah tangga yang disurvei tetap tidak mau memasuki pasar atau tidak yakin melakukannya ketika ditanya tentang rencana pembelian properti. Mengutip jajak pendapat terbaru terhadap sekitar 2.000 konsumen.

Di antara responden, 42% mengharapkan penurunan harga rumah dalam 12 bulan mendatang. Dibandingkan dengan 23% yang mengantisipasi kenaikan, tambah bank tersebut.

Otoritas China telah menerapkan langkah-langkah pelonggaran seperti pembayaran uang muka dan suku bunga yang lebih rendah dalam beberapa bulan terakhir untuk mengakhiri penurunan pasar perumahan yang telah merugikan pertumbuhan ekonomi dan memperparah krisis utang di kalangan pengembang.