Solana (SOL) tercatat selanjutnya pada daftar aset kripto paling anjlok kinerjanya, adapun angka penurunannya mencapai 0,56%, dan secara sepekan sudah melemah hingga 3,19% pada harga US$23,33.
Cardano (ADA) juga tengah dalam tren koreksi. Dengan mencatatkan di teritori negatif 0,14% dalam 24 jam terakhir menjadi US$0,258, dan drop 2,31% dalam sepekan.
Ethereum (ETH) sempat terdepresiasi 0,04% dalam 24 jam terakhir menjadi US$1.634,1, dalam sepekan, ETH juga drop 5,3%. Namun pada posisi terkini berada di level impas dalam 24 jam terakhir.
Begitu juga dengan Bitcoin Cash (BCH) yang juga dalam tren turun dengan terkontraksi 0,96% dalam 24 jam terakhir menjadi US$228.8, dan mencatatkan penurunan harga hingga 5,81% dalam sepekan.
Litecoin (LTC) dan Shiba Inu (SHIB) kompak di zona merah dalam 24 jam. Dengan mencatatkan angka kontraksi 0,92% dan 0,86% bagi keduanya.
(fad/wep)