Logo Bloomberg Technoz

Selain melalui link, para pelaku usaha juga mengarahkan pembeli untuk checkout pesanan melalui whatsapp. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh akun @efeneer dalam sosial media X.

“Sekarang seller di Tiktok banyak yang bertransformasi dengan checkout via Whatsapp. Mereka bilang ‘Wawa’ pas live bukan W-A,” tulis akun tersebut. 

Saat ini juga banyak para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang berpindah platform dengan melakukan live shopping melalui platform dagang-el lain seperti Shopee. 

Sebelumnya, Social Bread juga mengaku tidak terganggu dengan kebijakan pemerintah yang melarang TikTok Shop jualan. 

Pihak Social Bread mengatakan akan terus membantu para UMKM lewat jasa yang mereka tawarkan. 

“Sejauh ini belum ada perubahan mbah dan intinya dari Social Bread sendiri sebagai penyedia solusi digital untuk UMKM pasti kita akan mengikuti peraturan pemerintah dan membantuu UMKM untuk go digital dengan berbagai solusi baru dari Social Bread,” ujar Dea kepada Bloomberg Technoz, Kamis (28/9/2023).

(dov)

No more pages