Logo Bloomberg Technoz

Adapun Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.

Seperti diketahui, hasil laporan analisis (LHA) yang terindikasi korupsi maupun pencucian uang akan diteruskan PPATK ke aparat penegah hukum. Sementara SYL disebutkan sudah menjadi tersangka KPK walaupun KPK sendiri belum mengumumkannya. Menko polhukam Mahfud MD dalam pekan ini menyampaikan hal tersebut.

"Bahwa dia sudah tersangka, ya. Dan saya sudah dapat informasinya," kata Mahfud di kompleks Istana Negara, Rabu (4/9/2023). 

"Eksposenya itu sudah lama soal tersangka itu. Tapi ketersengkaannya (penetapan) itu sudah dikeluarkanlah," imbuh dia.

KPK kabarnya telah menetapkan tiga nama pejabat Kementerian Pertanian sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi di lembaga tersebut pada periode 2019-2023. Para tersangka diduga melakukan perbuatan melawan hukum untuk menguntungkan diri sendiri. Mereka diduga menyalahgunakan kekuasaan dan kewenangannya untuk memaksa seseorang memberi sesuatu. 

(prc/ezr)

No more pages