Logo Bloomberg Technoz

NATO Panas, AS dan Turki Saling Serang di Suriah

News
06 October 2023 12:50

Pesawat jet F-16. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Pesawat jet F-16. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Selcan Hacaoglu - Bloomberg News

Bloomberg, Turki melakukan serangan udara terhadap kelompok militan Kurdi yang didukung Amerika Serikat (AS) di Suriah utara, setelah AS menembak jatuh drone bersenjata mereka yang terbang terlalu dekat dengan pasukan darat AS.

Insiden penembakan itu langka di mana dua sekutu NATO terlibat dalam konflik terbuka satu sama lain.

Menurut Departemen Pertahanan AS atau Pentagon, jet tempur F-16 milik Turki menyerang sumur minyak, gudang, dan markas yang dioperasikan oleh pasukan Kurdi YPG di barat laut Suriah pada Kamis (05/10/2023).

Serangan itu terjadi setelah juru bicara Pentagon Brigjen Pat Ryder mengatakan jet tempur F-16 Amerika menembak jatuh drone Turki yang terbang hingga setengah kilometer dari pasukan AS di Suriah.