Logo Bloomberg Technoz

Perkiraan Cuaca BMKG Besok: Jakarta Berawan, Surabaya Terik

Septiana Ledysia
05 October 2023 18:45

Peta prediksi curah hujan harian di Indonesia (DOK BMKG)
Peta prediksi curah hujan harian di Indonesia (DOK BMKG)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan perkiraan cuaca untuk esok hari, Jumat (6/10/2023). Menurut BMKG wilayah DKI Jakarta akan berawan dan cuaca cerah akan melanda Surabaya.

“Perkiraan cuaca untuk beberapa kota-kota besar di Indonesia. Cuaca cerah akan terjadi di Surabaya. Wilayah Semarang, Yogyakarta, Serang dan Jakarta akan berawan. Hujan petir akan terjadi di Bandung,” mengutip dari video yang diunggah BMKG di akun Instagram mereka, Kamis (5/10/2023).

Menurut BMKG, suhu udara di wilayah Indonesia berkisar 20 derajat hingga 36 derajat. Dengan kelembapan 40-100%.

“Beberapa wilayah di Indonesia juga berpotensi dilanda angin kencang seperti di Aceh, Lampung, Jawa Barat, Jawa Timur, NTT dan Sulawesi Barat,” ujar BMKG.

Wilayah berasap akan terjadi di Sumatera Tengah hingga Sumatera Selatan.