Logo Bloomberg Technoz

Harga Emas Turun 8 Hari Beruntun

Hidayat Setiaji
05 October 2023 06:40

Ilustrasi Emas. (Akos Stiller/Bloomberg)
Ilustrasi Emas. (Akos Stiller/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia naik tipis pada perdagangan pagi hari ini. Namun tren harga sang logam mulia masih negatif, di mana harga turun 8 hari beruntun.

Pada Kamis (5/10/2023) pukul 06:15 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 1.822,66/ons. Naik 0,09% dari hari sebelumnya.

Kemarin, harga emas ditutup di US$ 1.821,07/ons. Ini menjadi harga terendah sejak Maret.

Harga emas pun mengalami koreksi selama 8 hari beruntun yakni pada 25 September hingga 4 Oktober. Selama 8 hari tersebut, harga anjlok hampir 5%.

Kekhawatiran soal arah kebijakan moneter, terutama di Amerika Serikat (AS), masih menjadi faktor utama penekan harga emas. Federal Reserve, bank sentral Negeri Paman Sam, diperkirakan masih menaikkan suku bunga acuan sekali lagi tahun ini dan akan mempertahankannya di level tinggi untuk beberapa waktu (higher for longer).