Logo Bloomberg Technoz

Marak Suku Cadang Pesawat Palsu, Berikut Maskapai yang Terdampak

News
04 October 2023 12:15

Pesawat Delta Air Lines tiba saat asap kebakaran Kanada menyelimuti Bandara LaGuardia (LGA), New York, AS, Kamis (8/6/2023). (Michael Nagle/Bloomberg)
Pesawat Delta Air Lines tiba saat asap kebakaran Kanada menyelimuti Bandara LaGuardia (LGA), New York, AS, Kamis (8/6/2023). (Michael Nagle/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Belakangan ini marak penemuan suku cadang palsu di beberapa maskapai penerbangan. Paling anyar adalah Delta Air Lines Inc. yang menemukan komponen itu di “sejumlah kecil” mesin pesawatnya.

Sebelumnya beberapa maskapai lainnya juga pernah mengungkapkan temuan suku cadang palsu pada mesin pesawat. Suku cadang palsu itu adalah buatan perusahaan berbasis di London yang kurang dikenal bernama AOG Technics Ltd.

Perusahaan itu diketahui menyediakan suku cadang palsu untuk perbaikan mesin jet yang banyak digunakan pada pesawat Airbus SE A320 dan Boeing Co. 737 generasi tua. Federal Aviation Administration (FAA) telah mengeluarkan peraturan baru yang mengharuskan perusahaan penerbangan untuk menginspeksi komponen pesawat secara lebih menyeluruh. FAA juga telah bekerja sama dengan perusahaan penerbangan dan pemasok untuk mengembangkan standar baru guna memastikan keaslian komponen pesawat.

Dihimpun dari Bloomberg News, berikut kronologi penemuan komponen pesawat palsu di beberapa maskapai: