ESDM Kembali Temukan Potensi Gas di Bali dan Lombok
Sultan Ibnu Affan
03 October 2023 19:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan, terdapat cadangan migas raksasa di wilayah lepas pantai antara Pulau Bali dan Lombok.
Namun demikian, Direktur Minyak dan Gas (Migas) Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengatakan, cadangan gas di wilayah diprediksi tak sebesar Blok Masela, yang menyimpan sekitar 19 triliun kaki kubik (TCF), dan blok Andaman (6TCF).
Artinya, dia memperkirakan cadangan gas di wilayah itu sebesar 5 TCF, hampir sama dengan cadangan yang belum lama ini ditemukan oleh Eni, di wilayah Geng North Kalimantan.
"Tidak sebesar masela, tapi tidak kecil juga. Mungkin ukurannya sama kayak andaman, atau yang kemarin ditemukan Eni," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Selasa (3/10/2023).
Tutuka mengatakan, temuan itu memang sudah sejak lama dilakukan pengkajian dengan joint study bersama perusahaan migas asal Inggris, BP. "Saat ini saya cenderung pakai kata cukup besar. Kelau enggak besar, pasti ditinggal. Mereka kan di laut."