Logo Bloomberg Technoz

“Kami juga menemukan bug di iOS 17 yang berdampak pada beberapa pengguna dan akan diatasi dalam pembaruan perangkat software.” 

Apple tidak mengatakan kapan pembaruan perangkat software iOS 17 akan tersedia atau versi mana yang akan dibawanya. Perusahaan ini minggu lalu merilis versi beta pertama iOS 17.1 untuk para pengembang aplikasi. Rilis tersebut dijadwalkan pada akhir Oktober.

Harga iPhone 15

Apple Inc. memperkenalkan iPhone terbarunya Selasa (12/9/2023) waktu Amerika Serikat (AS). Terdapat dua model Pro dan dua lain non Pro. iPhone 15 dibanderol dengan harga termurah US$799 (sekitar Rp12,3 juta). Sementara seri termahal mencapai Rp24,5 juta.

Empat model pada perangkat terbaru Apple adalah iPhone 15, 15 Plus, 15 Pro, dan 15 Pro Max. Versi termurah atau iPhone 15 reguler dengan kapasitas penyimpanan terendah berharga US$799.

Sementara pada model Pro, Apple memutuskan tidak tidak menaikkan harga, tetap US$999, kecuali untuk model Pro Max. Pada mode termahal ini mengalami kenaikan sekitar US$100 dan dijual mulai harga US$1.199.

Perilisan iPhone 15 menjadi penanda peningkatan fitur paling signifikan yang dibuat Apple pada jajaran perangkat berteknologi 5G. Diketahui teknologi ini pertama kali dirilis pada 2020.

iPhone menjadi pertaruhan baru Apple Inc. dengan persentase penjualan sekitar 50% telah disumbang perangkat smartphone ini. Pre order akan dibuka pada Jumat (15/9/2023) waktu AS. Penawaran ini berlaku untuk seluruh pengguna di lebih dari 40 negara, termasuk AS, India, China, juga Kanada.

Apple menjanjikan unit iPhone 15 akan tersedia pada jaringan ritel dan bisa dibeli konsumen seminggu setelahnya. Pada pekan depan giliran Apple akan mengumumkan sistem operasi terbaru, iOS 17.

Pada model non Pro dengan harga terjangkau tetap menggunakan kerangka aluminium dengan kaca buram pada bagian belakang. Pilihan warna pada model non Pro adalah biru, putih, abu-abu, dan hitam. Sedangkan model Pro telah menggunakan bahan titanium dan rangka baja tahan karat yang membuatnya berbobot lebih ringan.

Pada peluncuran tahun ini iPhone dibekali konektor baru, USB-C. Apple resmi tidak lagi memakai port Lightning–yang sudah jadi andalan sejak 2012. Alhasil perangkat iPhone 15 kini menjadi kompatibel dengan charging smartphone berbasis Android, ataupun beberapa produk iPad dan Mac.

(prc/dhf)

No more pages