Megawati soal Beras Naik: Konsumsi RI Tinggi, Ingat Diabetes
Angga Indrawan
29 September 2023 18:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengaku turut menyoroti fenomena kenaikan beras yang beberapa waktu terakhir terus terjadi di Tanah Air.
Hal itu disampaikan Megawati dalam sambutannya di Rapat Kerja Nasional ke-IV PDIP di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (29/9/2023).
Megawati mengatakan tingginya harga beras tidak bisa terpisahkan juga dari permintaan yang tinggi dari masyarakat Indonesia. Meminjan sebuah catatan, Megawati mengatakan Saat ini konsumsi beras mencapai 96 kilogram per orang per tahun.
"Jauh di atas konsumsi normal 60 kg per orang per tahun," ujar Megawati.
"Tingginya konsumsi beras berimplikasi kepada kesehatan, seperti penyakit gula atau diabetes. Diversifikasi pangan jugan menjadi rendah dan akan menjadi beban nasional," ujar Megawati.