Logo Bloomberg Technoz

Tercatat, kinerja ekspor komoditas unggulan Indonesia adalah minyak kelapa sawit, batu bara, besi dan baja. Secara tahunan, ekspor minyak dan gas mengalami pertumbuhan menjadi US$ 1,49 miliar.

Sementara itu, nilai impor Indonesia pada Januari 2023 sebesar US$ 18,44 miliar. Tumbuh 1,27% secara tahunan. Sedangkan untuk impor barang konsumsi sebesar US$ 1,60 miliar. Dengan begitu, neraca perdagangan Indonesia untuk periode Januari 2023 mencatat surplus US$ 3,87 miliar.

Manajemen Adaro Energy Indonesia sendiri mengabarkan rangka rencana pembelian kembali (buyback) saham. ADRO menyiapkan dana Rp 4 triliun yang bersumber dari kas internal. Aksi buyback bertujuan untuk memberikan tingkat pengembalian yang baik bagi pemegang saham dan meningkatkan kepercayaan investor.

PT Tower Bersama Infrastructure (TBIG) jual saham hasil buyback sejumlah 368.740.400 lembar kepada Bersama Digital Infrastructure Asia Pte Ltd. Pelaksanaan transaksi saham buyback berlangsung selama empat bulan sejak 28 Februari hingga maksimal 30 Juni 2023, atau sepanjang empat bulan.

Sementara, Bloomberg News mengabarkan PT Jasa Marga Tbk (JSMR) berencana melepas kepemilikan sebagian saham satu konsesi jalan tol mereka  dengan menawarkan kepemilikan senilai US$ 300 juta atau sekitar Rp 4,5 triliun kepada investor strategis. FTSE akan melakukan penyeimbangan pada 17 Februari dengan perkiraan saham-saham yang akan masuk adalah PT Bumi Resources Tbk (BUMI) dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO).

(fad/wep)

No more pages