Logo Bloomberg Technoz

Sebelumnya Veritas Capital tertarik dan siap mengajukan penawaran untuk BlackBerry. Pembicaraan masih dalam tahap awal, menurut orang-orang yang mengetahui masalah ini.

Namun kabar terbaru kemungkinan Veritas akan berubah pikiran tentang kesepakatan tersebut. Chen tidak membahas spekulasi ini selama panggilan telepon.

“Semakin lama hal ini berlangsung, semakin buruk,” kata Chen kepada para analis.

Dia menegaskan proses mungkin akan memakan waktu lama dengan beberapa langkah “walaupun akan ada beberapa keputusan yang diambil.”

Saham Blackberry telah drop sebanyak 17% setelah pada awal September mereka mengatakan pendapatan untuk kuartal kedua fiskal diprediksi lebih rendah dari yang proyeksi para analis. 

Pelemahan ini ditopang oleh rendahnya penjualan dari yang diantisipasi dalam bisnis keamanan siber. Hal lain adalah penundaan penutupan beberapa kontrak besar pemerintah.

BlackBerry. (Dok: Bloomberg)

(bbn)

No more pages