Logo Bloomberg Technoz

Di rumah dinas yang berada di kompleks menteri dan pejabat negara itu terdapat dua sisi garasi yang cukup luas. Setidaknya lima dari mobil sudah parkir di sana termasuk mobil tim KPK. Menurut pantauan, tim KPK juga sempat mendatangi mobil-mobil di garasi milik SYL, mengecek dan mengambil foto-foto mobil di sana.

Sementara awak media sedari petang hingga malam masih memantau di luar gerbang rumah dinas Mentan SYL itu. Sekitar pukul 21.00 WIB di teras rumah tampak keluar dari pintu seorang perempuan tampak berusia setengah baya yang mengenakan mukenah. Ada pula seorang pria yang ikut berdiri di teras dan memandang ke arah gerbang. Namun SYL sendiri tak tampak di sana.

KPK sebelumnya sudah memeriksa SYL. Lembaga yang dipimpin Firli Bahuri itu menyatakan, penyelidikan kasus dugaan korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan) terbagi menjadi tiga klaster. Pejabat pelaksana tugas (plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu mengatakan, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) masuk ke dalam daftar klaster pertama.

Garasi rumah dinas Mentan Syahrul Yasin Limpo saat penggeledahan KPK (Bloomberg Technoz/Pramesti Regita Cindy)

Saat ini, penyelidik KPK masih berfokus pada pengusutan klaster pertama. Hal ini membuat lembaga antirasuah tersebut belum memberikan sejumlah detail kasus kepada masyarakat. Mereka khawatir hal tersebut justru mempersulit penyelidik saat memeriksa klaster kedua dan ketiga.

Rumah dinas Mentan Syahrul Yasin Limpo yang digeledah KPK (Bloomberg Technoz/Pramesti Regita Cindy)

"Kami juga sudah mencatat dan berikan kami waktu untuk menggali kluster-kluster ini," kata Pejabat pelaksana tugas (plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu seperti dilansir KPK, Selasa (20/6/2023).

(ezr)

No more pages