Jika Grab Akuisisi Foodpanda, Keduanya Dapat Untung
Whery Enggo Prayogi
28 September 2023 14:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah analis menilai rencana Grab Holdings mengakuisisi Foodpanda, perusahaan jasa layanan antar makanan terkemuka di Asia Tenggara, akan menguntungkan Grab yang juga mempunyai fitur serupa, Grabfood.
Foodpanda beroperasi di sebagian besar negara Asia Tenggara, seperti Singapura, Malaysia, Filipina, Thailand, Kamboja, Myanmar, dan Laos. Akan tetapi tidak dengan Indonesia. Dalam kabar terbarunya, negosiasi keduanya masih berlangsung dan masih pada fase awal.
Seperti yang diwartakan oleh theedgesingapore. Grab dikabarkan menjadi calon investor yang paling berpeluang menjadi pemilik baru dari Foodpanda, anak usaha Delivery Hero SE. yang berbasis di Jerman.
Media jerman Wirtschaftswoche memberitakan potensi kesepakatan transaksi antara Grab-Foodpanda mencapai lebih dari US$1,1 miliar (setara dengan Rp16 triliun).
Analis Bloomberg Intelligence Nathan Naidu memaparkan, langkah strategis ini akan meningkatkan pangsa pasar Grab menjadi di atas 70% dari sebelumnya hanya kisaran 40-50%.