Logo Bloomberg Technoz

Bursa Saham Asia Diprediksi Turun di Tengah Sentimen Bearish

News
27 September 2023 07:20

Bursa saham Asia. (dok Bloomberg)
Bursa saham Asia. (dok Bloomberg)

Matthew Burgess - Bloomberg News

Bloomberg, Saham-saham Asia tampaknya akan mengikuti penurunan Wall Street karena investor mempertimbangkan kenaikan suku bunga dalam jangka waktu yang lebih lama. Dolar memperpanjang kenaikan beruntunnya untuk hari kelima.

Saham berjangka di Jepang, Australia, dan Hong Kong semuanya turun. Indeks S&P 500 turun 1,5% dan Nasdaq 100 turun 1,6% pada hari Selasa. Penurunan tersebut dipengaruhi indeks pengukuran kekhawatiran Wall Street — Cboe Volatility Index atau VIX — mencapai level tertinggi sejak akhir Mei setelah keyakinan konsumen Amerika Serikat (AS) turun ke level terendah dalam empat bulan. 

MSCI All Country World Index, salah satu ukuran paling luas untuk ekuitas global, turun selama delapan hari, menyamai rangkaian penurunan terpanjang dalam dekade terakhir.

"Pasar berada dalam kondisi bearish saat ini," kata Quincy Krosby, strategi global utama untuk LPL Financial. "Ini adalah dinding kekhawatiran, ketidakpastian yang menggelayut di atas pasar. Anda tidak akan mengatakan bahwa penurunan tersebut sangat dramatis — bahkan, mereka agak tertib. Tapi masih ada ketidakpastian."